Pada Rabu (15/01) Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) kembali mengadakan sertifikasi kompetensi skema programmer untuk mahasiswa UBSI Kampus Purwokerto. Bekerjasama dengan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Informatika, kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 50 peserta dari Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi. Alhamdulillahi Rabbil ‘Alamin saya ditugaskan untuk menjadi salah satu asesor pada uji sertifikasi kompetensi tersebut.

Pada pelaksanaan uji sertifikasi dengan skema Programmer ini, saya bertanggung jawab menilai kemampuan asesi (peserta) berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Penilaian dilakukan secara objektif untuk memastikan bahwa mahasiswa benar-benar memenuhi standar kompetensi nasional.

Sebanyak 8 mahasiswa menjadi asesi saya dan alhamdulillah semuanya hasilnya kompeten. Sertifikat kompetensi yang dihasilkan dari kegiatan ini selain sebagai salah satu syarat pengambilan ijazah, kegiatan ini mempersiapkan mahasiswa menjadi tenaga profesional yang kompeten dan siap bersaing di era digital.

Saya yakin, dengan adanya sertifikasi ini, lulusan UBSI jauh lebih siap dalam menghadapi tantangan global di masa depan